Seorang Siswi Digerebek Berduaan dengan Pacar di Kamar
Posted by Muhammad Irfan on Saturday, November 23, 2013 with No comments
Sepasang kekasih di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan digerebek warga
karena berduaan di kamar, Jumat (22/11/2013) malam. Beruntung, aparat
kepolisian segera mengamankan mereka sebelum keduanya menjadi sasaran
amuk massa.
Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 20.00 Wita itu
bermula dari kecurigaan warga terhadap MU (23) dan kekasihnya, AN (18)
yang berduan malam-malam di rumah BTN Harvana, Jalan Wahidin
Sudirohusodo, Kelurahan Macanang, Kecamatan Taneteriattang. Pasangan ini
kemudian digerebek warga dan nyaris dihakimi.
"Dari tadi itu di dalam, makanya kita gerebek, bikin malu saja kampung," ungkap Edi, salah seorang warga.
Saat
digerebek, AN yang merupakan pelajar kelas tiga Sekolah Menengah Atas
(SMA) masih mengenakan seragam sekolahnya. Sementara kekasihnya, MU
merupakan pemuda pengangguran. Saat dimintai keterangan pelaku mengelak
telah berbuat mesum meski mengaku hanya berduaan di dalam kamar.
"Saya masuk jam enam tadi (pukul 18.00 Wita) dan tidak lakukan apa-apa," kilah MU.
Aparat
kepolisian setempat kemudian mengamankan pasangan ini ke Mapolsek Bone
untuk diselidiki. Polisi juga memanggil kedua orangtua mereka
masing-masing.
"Kami sudah lakukan penyelidikan, dan (MU serta
AN) dikembalikan kepada orangtua masing masing. Berhubung karena
perempuannya sudah berusia 18 tahun, maka kami tak bisa menjeratnya
dengan undang undang perlindungan anak," kata Ipda Jufri, Kepala Unit
Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (Kanit SPKT) Polsek Taneteriattang.
http://regional.kompas.com/
0 comments:
Post a Comment