Akun Twitter Milik Kantor Berita AP Dibobol Hacker

Posted by Muhammad Irfan on Monday, May 27, 2013 with No comments



Akun Twitter milik kantor berita Associated Press (AP) telah dibajak oleh hakcer.
Dilansir newyorkdaily, akun Twitter milik AP ini dibajak pada Selasa (23/4) kemarin dan membuat sebuah kicauan berita palsu, yang mengabarkan bahwa Presiden AS telah terluka akibat bom di Gedung Putih.
“Penting: Dua Ledakan terjadi di Gedung Putih dan Barack Obama terluka,” tulis mereka usai membajak akun AP.
Setelah postingan itu, beberapa detik kemudian, indeks saham Dow Jones langsung merosot tajam dan membuat juru bicara Presiden Obama turun tangan memberikan keterangan dan meyakinkan para wartawan bahwa laporan itu palsu.
“Presiden baik-baik saja,” kata juru bicara Gedung Putih, Jay Carney. “Saya hanya bersamanya,” lanjutnya.
AP langsung bergerak cepat untuk menghapusnya tweet palsu tersebut dan menyatakan hal itu akibat ulah hacker.
“Sebuah tweet tentang serangan di Gedung Putih adalah palsu,” kata pernyataan AP.
Sebuah kelompok yang menamakan Tentara Elektronik Suriah (SEA) mengklaim bertanggung jawab atas serangan terhadap akun AP ini.
“Ops! @AP telah dimiliki oleh Tentara Elektronik Suriah!,” kata mereka.
Sebelumnya SEA telah membajak sejumlah akun Twitter seperti CBS, BBC Cuaca, serta yang belum lama ini akun milik Sepp Bletter dan FIFA.
 
 
 
 
 @http://kabarsore.com/
 
 
 
Categories: ,