Waspadai Kuku Tumbuh ke Dalam Akibat Sepatu Hak Tinggi

Posted by Muhammad Irfan on Wednesday, March 07, 2012 with No comments



 Sepatu hak tinggi atau sepatu yang pas di kaki memang bisa membuat orang merasa nyaman dan seksi. Tapi sebaiknya jangan gunakan terlalu lama karena menjadi penyebab utama kuku kaki tumbuh ke dalam.

Para podiatrists dari Loyola University Health System menuturkan dengan menempatkan tekanan yang konstan pada jari kaki, maka kuku kaki yang besar bisa tumbuh ke dalam kulit dan menyebabkan infeksi.

"Kuku kaki yang tumbuh ke dalam bisa sangat menyakitkan, tapi banyak perempuan yang tidak peduli dengan rasa tidak nyaman tersebut dan terus memakai sepatu hak tinggi," ujar Rodney Stuck, profesor podiatry, seperti dikutip dari HealthDay, Rabu (7/3/2011).

Stuck memperingatkan bahwa jika kondisi ini terus dibiarkan dan tidak diobati maka bisa menyebabkan komplikasi yang lebih serius dan memicu terjadinya kerusakan permanen pada kuku kaki.

Jika jari kaki mulai terasa menyakitkan, bengkak dan keluar cairan maka ada kemungkinan ia sudah terinfeksi dan perlu dirawat oleh dokter. Hal ini karena jika menolak diobati bisa membuat kuku copot atau harus diangkat.

Stuck memberikan peringatan pada penderita diabetes untuk harus berhati-hati tentang kuku kaki yang tumbuh ke dalam. Kondisi ini dikarenakan mereka memiliki sirkulasi yang buruk, penyembuhan yang lebih sulit dan memicu kerusakan saraf di kaki yang bisa menyebabkan mati rasa.

"Jika perempuan yang diabetes tidak menyadari ketidaknyamanan ini, maka ia akan mengabaikan kondisi kuku kaki yang tumbuh ke dalam sehingga menjadi terlambat untuk diobati. Jika diabaikan, maka kondisi yang mudah diobati ini bisa menyebabkan amputasi," ujar Stuck.

Stuck memberikan beberapa saran bagi perempuan yang memakai sepatu hak tinggi untuk mencegah kuku kaki tumbuh ke dalam yaitu:
  1. Pastikan kaki masuk sempurna ke dalam sepatu dan tidak terlalu sempit terutama ketika dipakai berjalan
  2. Hindari menggunakan stoking ketat
  3. Jangan menggunakan sepatu hak tinggi terlalu lama dari waktu yang diperlukan
  4. Hindari berjalan terlalu jauh atau berdiri terlalu lama
  5. Memotong kuku kaki lurus di bagian atas
  6. Rendam kaki dengan menggunakan garam atau sabun dan air hangat
  7. Pastikan kaki dikeringkan dengan baik menggunakan handuk bersih sebelum memakai sepatu
  8. Oleskan antiseptik ringan di jari-jari kaki.